INSPEKTUR V KUNJUNGI KEJATI JATIM

Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur beserta Jajaran menyambut kedatangan Inspektur V Kejaksaan Agung dan Tim Inspeksi Umum di Kejaksaan Tinggi Jawa Timur. Selasa (27/12/2022).

Kunjungan Kerja dimaksud adalah dalam rangka Pelaksanaan Hasil Pemantauan Inspeksi Umum Tahun 2022 yang diselenggarakan di Aula Sasana Adyaksa.

Dalam kegiatan tersebut dihadiri 16 Kejaksaan Negeri selain Kejaksaan Tinggi Jawa Timur yakni Kejari Lamongan, Bojonegoro, Tuban, Bangkalan, Sampang, Pamekasan, Sumenep, Jombang, Kota Mojokerto, Kabupaten Mojokerto, Lumajang, Kabupaten Malang, Kota Malang, Batu, Kabupaten Pasuruan dan Kejaksaan Negeri Kota Pasuruan.

Perlu diketahui bahwa sebelumnya juga telah dilakukan Pelaksanaan Hasil Pemantauan Inspeksi Umum yang berpusat di Kejaksaan Negeri Kota Kediri yang dihadiri 12 Kejaksaan Negeri yakni Kejari Kota Kediri, Kabupaten Kediri, Blitar, Tulungagung, Trenggalek, Nganjuk, Ponorogo, Pacitan, Kota Madiun, Kabupaten Madiun, Magetan.

Posted in BERITA on Dec 27, 2022.